Perjanjian kerja proyek pemasangan kaca kusen aluminium
SURAT PERJANJIAN KERJA PROYEK PEMASANGAN KACA dan KUSEN AluminiumPerjanjian Bagi setiap peminat, konsumen atau pelanggan kusen aluminium kaca dari Prisma jaya kaca harap memperhatikan beberapa ketentuan perjanjian kerja seperti tampak di bawah ini. Perjanjian kerja ini berlaku dan mengikat kepada semua konsumen, pelanggan atau peminat yang ada baik pelanggan lama atau pelanggan baru.
- Berhubung harga kaca, kusen aluminium dan segala aksesorisnya selalu berfluktuatif sesuai dengan kondisi perekonomian, nilai tukar mata uang (kurs) dan persaingan industri kaca kusen aluminium itu sendiri, maka kami tidak pernahmemberikan garansi bahwa harga yang tertera di situs kami adalah harga yang tidak pernah berubah. Karena itu untuk lebih detil informasi harga terbaru harap selalu menghubungi CS kami.
- Untuk pengerjaan semua proyek yang ada, Prisma jaya kacamemberlakukan sistem pembayaran down payment (DP). Hal ini untuk memastikan bahwa konsumen (kontraktor/subkontraktor/pribadi) adalah benar-benar pihak yang membutuhkan pengerjaan kusen aluminium dan serius. Bukan sekadar orang-orang yang hanya menanyakan harga, membandingkan harga dengan tujuan tertentu atau pihak ketiga (calo).
- Besarnya down payment (DP) disesuaikan dengan kesepakatan antara pihak kontraktor/subkontraktor/pemilik bangunan dengan Prisma jaya kaca. Sebagai gambaran kasar, rata-rata DP yang kami minta berkisar 30-40%.
- Secara kasar perhitungan down payment (DP) adalah berdasarkan nilai keseluruhan konstruksi bangunan yang ada setelah staf kami melakukan perhitungan dari spesifikasi atau gambar arsitektur yang ada. Baik meliputi kusen aluminium sesuai merek yang dipergunakan, jenis kaca, aksesoris dan tentunya waktu dan kerumitan desain dan pengerjaan.
- Untuk pengerjaan yang menuntut kecepatan penyelesaian, kemungkinan kami akan memberlakukan harga yang berbeda dengan yang lainnya. Hal ini wajar karena kesibukan pekerja kami di tempat lain yang harus ditarik untuk mendahulukan proyek Anda. Harap membicarakan hal ini di awal untuk menghindari kesalahpahaman.
- Besarnya down payment (DP) yang sudah dibayarkan tetapi setelah masa waktu 6 (enam) bulan sejak pembayaran namun proyek yang akan dikerjakan belum rampung juga untuk dikerjakan, yang menyebabkan stok aluminium, stok kaca dan aksesorisnya yang tertahan di kantor/showroom/workshop kami atau bahkan di pabrik menjadi sia-sia karena sudah dipesan sesuai spesifikasi, maka kami anggap down payment (DP) tersebut hangus. Harap semua konsumen dan pelanggan memperhatikan hal ini. Jadi sebisa mungkin atur dan nilai kondisi bangunan (proyek) sebelum menugaskan staf kami untuk menghitung nilai konstruksi kaca dan kusen yang ada dan menugaskan kami untuk memesan barang dan mengerjakannya.
- Untuk kelancaran kerjasama pengerjaan proyek-proyek yang ada dengan harga yang murah baik yang sekarang atau yang akan datang, Prisma jaya kaca memberlakukan skema pembayaran sesuai dengan proses dan progress pengerjaan yang sudah dilakukan. Tidak mungkin harga murah disamakan dengan harga mahal seperti yang dilakukan oleh perusahaan konstruksi kusen aluminium lainnya. Harap konsultasikan skema pembayaran ini kepada staf kami.
- Setelah pengerjaan rampung atau hampir rampung 90%, harap pemilik bangunan atau yang dikuasakan (mandor/arsitek/desainer) melakukan pengecekan bagian-bagian konstruksi yang sekiranya perlu pembenahan atau perbaikan. Setelah masa pengerjaan selesai di atas 2 minggu atau tukang kami sudah pindah dari lokasi proyek, kami tidak lagi bertanggung jawab atas kekurangan,kerusakan yang terjadi. Hal ini sering terjadi karena pengerjaan kusen dan kaca sering dilakukan terlebih dulu padahal masih banyak tukang-tukang bangunan lain yang masih melakukan pengerjaan proyek. Jadi segala kerusakan atau kekurangan yang ada bisa saja akibat ulah dari tukang bangunan lain dan menjadi tanggung jawab pemilik bangunan.
- Untuk proyek-proyek konstruksi yang hanya membutuhkan bahan kusen aluminium tanpa pengerjaan terutama untuk dikirimkan ke luar kota atau luar pulau, kami memberlakukan pembayaran full (penuh) sebelum kusen aluminium kami kirimkan. Terutama untuk kusen aluminium powder coating karena semua membutuhkan biaya tambahan. Hal ini harap diperhatikan untuk menghindari kasus-kasus penipuan order kusen aluminium fiktif atau penipuan.
- Terima kasih atas pengertian dan kerjasama yang selama ini telah diberikan. Perjanjian kerja ini bersifat mengikat untuk semua pihak demi kesinambungan supply kusen aluminium dan kaca murah untuk kita semua baik sekarang atau di masa yang akan datang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar